Jelang World Book Day, Rano Karno Berbagi Buku Bacaan

Jelang World Book Day, Rano Karno Berbagi Buku Bacaan.

Dunia Perpustakaan | Gubernur Banten Rano Karno mendatangi Taman Bacaan Sumlor Kelompok Pengamen Jalanan (KJP) Rangkasbitung, Banten, menjelang World Book Day yang jatuh pada tanggal 23 April 2016.

“Pekan depan itu, saya ingat betul, adalah Hari Buku Sedunia. Setiap orang berbagi buku. Kita semua saling berbagi buku. Pada kesempatan ini, saya sudah lama ingin mengunjungi teman-teman di sini.

Sudah lama saya ingin melihat langsung aktivitas yang dilakukan teman-teman KPJ. Alhamdulillah sekarang saya bisa ke sini dan berbagi buku,” kata Rano Karno dalam rilis yang diterima wartawan di Jakarta, Selasa (19/4/2016).

Ketua KPJ Rangkasbitung, Ugas yang pernah mendapatkan penghargaan dari Mendikbud sangat mengapresiasi kehadiran Gubernur Banten tersebut.

“KPJ ini sudah terbentuk sejak 20 tahun yang lalu. Kami kemudian ikut terlibat dalam gerakan literasi ini karena keterpanggilan. Kami ingin membuat 1000 Taman Bacaan Masyarakat (TBM) di Banten. Dengan kehadiran Pak Gubernur, kami tambah semangat,” ucapnya dikutip dari tribunnews.com.

Gubernur Banten itu juga menjelaskan bahwa ia pernah ditempa di KPJ Bulungan.

“Saya tahu persis semangat teman-teman KPJ. Saya juga pernah main di bengkel teater Rendra. Insya Allah kita seirama. Saya hanya ingin berpesan, melalui buku kita bisa mengenal dunia. Dan yang paling penting, melalui buku kita sebagai umat menunaikan perintah Allah untuk membaca,” katanya.

Sementara itu, Ketua Forum TBM, DC Aryadi mengajak kepada perusahaan dan masyarakat luas untuk ikut terlibat menyumbangkan buku-buku bacaan untuk anak-anak muda bangsa.

“Kemarin waktu acara Gerakan Indonesia Membaca, Bank BJB ikut bantu donasi buku sejumlah 1000 eksemplar. Semoga perusahaan lain ikut membantu gerakan ini,” ucapnya.

profil penulis: Dunia Perpustakaan

duniaperpustakaan.com merupakan portal seputar bidang dunia perpustakaan yang merupakan bagian dari CV Dunia Perpustakaan GROUP. Membahas informasi seputar dunia perpustakaan, mulai dari berita seputar perpustakaan, lowongan kerja untuk pustakawan, artikel, makalah, jurnal, yang terkait bidang perpustakaan, literasi, arsip, dan sejenisnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *